Thursday, September 6, 2007

Kereta Malangku....



Perjalanan menggunakan kereta sangat menghemat waktu dan terbebas dari kemacetan, selain itu kita pasti berharap perjalanan menggunakan kereta akan tepat waktu dan menyenangkan bukan?

Sore itu aku mencoba untuk menggunakan KRL (Kereta Rel Listrik) bersama adik ku, beliau mengatakan jika aku ingin tahu bagaimana situasi dan keadaan sarana ini khususnya kelas ekonomi. Dan sore itu aku memberanikan diri untuk menggunakannya, ternyata keaadaan yang ku lihat sangat memprihatinkan (mirip gerbong sampah! Maaf!). Hal ini sangat mngejutkan ku dan menimbulkan rasa takut. Keaadaan yang sangat semerawut, dengan fasilitas seadanya, bau, dan yang pasti sangat jorok, semuanya campur menjadi satu disana. Penuh dan sesak, aroma yang membuatku menjadi mual.

Ada banyak pedagang Asongan, hilir mudik menawarkan dagangannya, pengemis yang silih berganti, orang yang pura-pura membersihkan & menyapu dgn meminta imbalan, belum lagi suara pengamen beserta rombonganya dengan membawa alat-alat konsernya. Waduh!
Keadaan ini membuatku miris, mengapa masih saja hal ini terjadi, masih saja terlantar dan tidak diperhatikan…apakah PEMERINTAH kita tidak tau? Atau hanya pura-pura tidak tau??

Gerbong-gerbong seperti ini sebenarnya sudah tidak layak lagi untuk manusia, sudah mirip tempat sampah, dengan kerusakan dimana-mana, tidak berpintu dan sangat membahayakan jiwa penumpang.



Ntahlah akan jadi apa negeri kita ini, jika hal-hal ini terus berkepanjangan.
Apakah mungkin Negara kita akan segera memiliki Subway???? Sarana yang ada saat ini aja masih belum layak.

2 comments:

Anonymous said...

hohohoho...
mau kmana neng naik kereta??? ntar jatuh lo??? tapi salut-salut.. hebat euy.. gak nyangka berani naik kereta KRL.. "empat jempol mode on" :)

Winarti Adriana said...

hehehehe....makacih ya "empat jempolnya" :)